Berapa Hari Lagi Lebaran 2022? Ini Versi Pemerintah dan Muhammadiyah

Ilustrasi lebaran idul fitri 2022 (Freepik)

Editor: Tanti Malasari - Rabu, 27 April 2022 | 11:15 WIB

Sariagri - Tidak terasa puasa ramadan pada hari ini, Rabu (27/4/2022) telah memasuki hari ke-25 atau 26. Itu artinya, kita telah di penghujung bulan Ramadan dan sebentar lagi umat Islam akan menyambut datangnya hari raya Idul Fitri. Lantas berapa hari lagi lebaran idul fitri?

Pertanyaan tinggal berapa hari lagi lebaran yang dilontarkan masyarakat Indonesia, memang sesuatu yang wajar. Mengingat penetapan awal Ramadan kemarin, di negara Indonesia juga mengalami perbedaan antara Muhammadiyah dan Pemerintah.

Berapa hari lagi lebaran versi pemerintah?

Tidak heran jika mengapa banyak yang bertanya kurang berapa hari lagi lebaran. Hal dikarenakan lebaran merupakan momen yang sangat dinanti-nantikan setiap umat Islam setelah melaksanakan ibadah puasa Ramadhan selama satu bulan penuh.

Namun masih sama seperti penentuan awal Ramadan lalu, sampai saat ini pemerintah masih belum bisa memberi tanggal pasti kapan dan berapa hari lagi lebaran 1443 H atau tahun 2022 ini.

Dilansir dari laman Kemenag, Kementerian Agama (Kemenag) baru akan menetapkan 1 Syawal 1443 Hijriah dengan melakukan pemantauan hisab yang dilakukan di akhir bulan Ramadhan atau menjelang 1 Syawal. Rencananya sidang isbat ini akan dilakukan di Auditorium HM Rasjidi Kementeran Agama pada Minggu (1/5/2022).

Dirjen Bimas Islam Kemenag Kamaruddin Amin mengatakan, sidang isbat akan mempertimbangkan informasi awal berdasarkan hasil perhitungan secara astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.

Secara hisab, semua sistem sepakat bahwa ijtimak menjelang Syawal jatuh pada Minggu (1/5/2022) atau bertepatan dengan 29 Ramadhan 1443 H.

“Pada hari rukyat, 29 Ramadan 1443 H, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk dan di atas kriteria baru MABIMS (Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Singapura) yaitu di atas 3 derajat," ujar Dirjjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin di Jakarta, Senin, 18 April 2022, dikutip dari kemenag.go.id.

Kemenag juga akan menggelar rukyatul hilal di 99 titik di seluruh Indonesia yang nantinya sebagai bahan pertimbangan hasil Sidang Isbat penetapan 1 Syawal 1443 H.

“Hasil rukyatul hilal yang dilakukan ini selanjutnya akan dilaporkan sebagai bahan pertimbangan Sidang Isbat Penetapan 1 Syawal 1443 H,” lanjutnya.

Sidang Isbat Kemenag akan dilakukan secara hybrid, yaitu gabungan online dan offline. Masyarakat Indonesia dapat menonton siaran langsung melalui TVRI maupun media sosial Kemenag.

Lantas berapa hari lagi lebaran versi Muhammadiyah?

Sementara itu, PP Muhammadiyah kala itu telah mengumumkan penetapan 1 Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada Sabtu (2/4/2022). Penetapan 1 Ramadhan dari Muhammadiyah sehari lebih cepat dari pemerintah yang mengumumkan 1 Ramadhan jatuh pada Minggu (3/4/2022).

Bersamaan dengan penetapan awal Ramadan, sejak awal Februari lalu Pimpinan pusat (PP) Muhammadiyah juga langsung mengumumkan hasil penetapan 1 Syawal 1443 Hijriah termaktub dalam Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/2022 tentang penetapan hasil hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 Hijriah.

Dari hasil maklumat tersebut ditetapkan bahwa 1 Syawal 1443 Hijriah kali ini akan jatuh pada Senin, 2 Mei 2022. Ini berarti puasa yang dilakukan Muhammadiyah tepat selama 30 hari.

Penetapan 1 Syawal 1443 Hijriah ini didasarkan pada hasil hisab hakiki wujudul hilal yang berpedoman dengan Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah. Sehingga apabila dihitung mundur dari hari ini, Rabu (27/4/2022), maka berapa hari lagi lebaran 2022 jawabannya adalah 5 hari lagi.

Cuti bersama dan libur lebaran 2022

Meskipun masyarakat masih menunggu penetapan 1 Syawal 1443 H, namun Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengumumkan cuti bersama dan libur Idul Fitri 2022.

"Pemerintah telah menetapkan libur Nasional Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah pada tanggal 2-3 Mei 2022 dan juga menetapkan cuti bersama Idul Fitri yaitu pada 29 April, 4, 5, dan 6 Mei 2022," kata Jokowi di Istana Presiden, Rabu, 6 April 2022, dikutip dari Antaranews.

Baca Juga: Berapa Hari Lagi Lebaran 2022? Ini Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
3 Menu Lebaran yang Jadi Primadona Saat Hari Raya Idul Fitri

Berdasarkan pengumuman tersebut, masyarakat memiliki 10 hari libur yang terdiri dari cuti bersama, libur tanggal merah Idul Fitri, libur tanggal merah Hari Buruh Internasional, dan libur akhir pekan. Berikut rinciannya:

- Jumat, 29 April 2022: Libur cuti bersama Lebaran

- Sabtu, 30 April 2022: Libur akhir pekan

- Minggu, 1 Mei 2022: Libur akhir pekan dan tanggal merah Hari Buruh Internasional

- Senin-Selasa, 2-3 Mei 2022: Libur tanggal merah Hari Raya Idul Fitri 1443 H

- Rabu-Jumat, 4-6 Mei 2022: Libur cuti bersama Lebaran

- Sabtu-Minggu, 7-8 Mei 2022: Libur akhir pekan

Dengan demikian seluruh ASN, karyawan BUMN, karyawan swasta dan para pekerja lainnya mulai bekerja lagi di tanggal 9 Mei 2022.