Sirkuit Mandalika, Tempat Rara 'Pawang Hujan' Berpacu dengan Cuaca

Editor: Tatang Adhiwidharta - Senin, 21 Maret 2022 | 16:00 WIB
Sariagri - Ada ragam kepercayaan atau tradisi masyarakat nusantara yang sudah mengakar kuat hingga sekarang. Pawang hujan adalah satu diantaranya.
Pawang hujan sendiri adalah orang yang dipercaya memiliki kemampuan khusus untuk mendatangkan, memindahkan ataupun menahan hujan.
Biasanya jasa pawang hujan sering digunakan pada kegiatan hajatan pesta, konser musik maupun kegiatan outdoor lainnya.
Sosok Raden Rara Istiati Wulandari menjadi pawang hujan paling tenar saat ini, setelah ‘keahliannya’ dipamerkan pada gelaran MotoGP Mandalika, minggu (20/3/2022).
View this post on Instagram
Ia tertangkap kamera menggunakan safety helmet dan kemudian melakukan ritual ditemani beberapa jenis bunga dan kembang yang telah disiapkan.
Sosok yang akrab disapa Rara ini terlihat menggunakan sebuah mangkok emas serta pengaduknya ketika sedang beraksi di sirkut yang memiliki 17 tikungan tersebut.
Baca Juga: Sirkuit Mandalika, Tempat Rara 'Pawang Hujan' Berpacu dengan CuacaMotoGP Mandalika 2022 Tinggalkan Kisah Unik, Begini Sejarah Pawang Hujan
Menariknya, Rara terlihat mengenakan sesuatu yang terlihat seperti id card panitia. Seakan ia juga menjadi bagian tim penyelenggara ajang balap motor paling bergenggi di dunia, tempat 'pawang hujan' berpacu dengan cuaca.
Belakangan diketahui, kehadiran Rara Istiati Wulandari adalah rekomendasi dari menteri BUMN Erick Thohir. Karena sebelumnya pada opening Asian Games 2018 di Jakarta, ia pula yang bertugas menjadi pawang hujan.
Video Terkait